PUSTAKA GENDER; Konsep Dasar Islam dan Kontekstualisasinya

Materi Kajian Pustaka Gender (Download)

PUSTAKA GENDER; Konsep Dasar Islam dan Kontekstualisasinya 

Pusat Dialektika Gender (PUSTAKA GENDER) melaksanakan diskusi rutin bulanan (monthly discussion) yang membahas berbagai topik terkait kajian seputar Fikih Perempuan Responsif Gender. PUSTAKA GENDER merupakan forum yang diinisiasi oleh 3 (tiga) lembaga pemerhati perempuan yang saling berkolaborasi, yaitu Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) UIN Suska Riau, KOPRI PKC PMII Riau bersama Rumah Perempuan dan Anak (RPA) Riau. Diskusi pada pertemuan pertama mengangkat topik "Konsep Dasar Islam dan Kontekstualisasinya". [1/2/2025]

Dr. Mustiqowati Ummul Fithriyyah, M.Si. sebagai narasumber menjabarkan 3 (tiga) pokok agama meliputi iman, Islam dan Ihsan. Konsep kunci dalam ajaran Islam dikualifikasikan menjadi konsep dasar berupa ketauhidan, kenabian dan kekhalifahan. Konsep tauhid mengajarkan bahwa hanya Allah satu-satunya yang Maha kuasa, sehingga tidak terjadi relasi kuasa yang kuat menindas yang lemah. Dengan demikian konsep tauhid membebaskan manusia dari belenggu kezaliman. Di samping itu juga terdapat konsep dasar kenabian. Konsep ini dipahami bahwa misi kenabian adalah dalam rangka menyempurnakan akhlak yang dengannya dapat menghadirkan rahmat bagi seluruh alam. Adapun konsep kekhalifahan merupakan ajaran memakmurkan bumi.

Fikih perempuan paling tidak dapat didefinisikan kedalam tiga hal yaitu fikih yang membahas isu-isu perempuan, fikih yang menguatkan pemberdayaan perempuan dan fikih yang ditulis oleh perempuan. Adapun diskusi rutin ini lebih dimaknai sebagai fikih yang menguatkan pemberdayaan perempuan. 
Diskusi online yang dihadiri oleh peserta yang umumnya dari kalangan mahasiswa, aktivis dan para pemerhati perempuan tersebut dipandu oleh Meta Ratna Sari, M.Pd. sebagai moderator. Diskusi di selingi dengan tanya jawab tersebut merespon berbagai ketimpangan gender yang terjadi dengan menawarkan nilai-nilai kemaslahatan.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pemahaman Bermakna dan Pertanyaan Pemantik

Perencanaan Pembelajaran SD/ Paket A

Kumpulan Soal Budaya Melayu Riau (BMR) Kelas VI

Materi Sekolah Islam Gender (SIG)

Hadits Tarbawi tentang Peran Orangtua dalam Pendidikan

Perempuan dan Gender

Merdeka Belajar; Asas Trikon

DAFTAR ISI

Asas Trikon